Pelaksanaan Supervisi Akademik Melalui Pendekatan Realistik Untuk Meningkatkan Kompetensi Guru Dalam Penerapan Model Pembelajaran Di Sekolah Binaan
DOI:
https://doi.org/10.52232/jnalar.v2i1.28Keywords:
Supervisi Akademik, Pendekatan Realistik, Kompetensi Guru, Model PembelajaranAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kompetensi guru dalam membuat perencanaan pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan realistik melalui kegiatan supervisi akademik. Penelitian ini tergolong Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) yang dilaksanakan pada semester II Tahun Pelajaran 2020/2021, dengan subyek penelitian adalah guru sebanyak 9 (sembilan) orang. Data kumpulkan melalui lembar observasi supervisi akademik, kemudian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan supervisi akademik model klinis dapat meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun perangkat pembelajaran (RPP) sesuai acuan Permendiknas No 41 Tahun 2007 tentang Standar Proses. Dimana Pada siklus I dengan nilai rata-rata 65,91%, dan pada siklus II dengan nilai rata-rata 93,69%, terjadi peningkatan sebesar 27,78%. Pelaksanaan supervisi akademik model klinis dapat meningkatkan kompetensi guru dalam melaksanakan proses pembelajaran terkait dengan penerapan model pembelajaran dengan pendekatan realistik. Dimana Pada siklus I dengan nilai rata-rata 69,84%, dan pada siklus II dengan nilai rata-rata 93,65%, terjadi peningkatan sebesar 23,81%. Selama proses penelitian, semua guru sangat antusias menyusun RPP dan melaksanakan pembelajaran, serta secara terbuka menyampaikam kelemahan mereka sendiri untuk bersama-sama dicarikan solusi untuk meningkatkan mutu pembelajaran
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Jurnal Nalar : Pendidikan dan Pembelajaran

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.